Welcome to Geo Revival

Komputer

Pada kesempatan kali ini saya akan memosting tentang cara membuat blog,tapi intro dulu donk brow..

Pada waktu itu 23 Agustus 1999, Blogger dilahirkan oleh Pyra Labs.Blog saat itu digunakan sebagai suatu perangkat publikasi pertama di dunia, Blogger berperan dalam mempopulerkan dan memasarkan macam-macam format publikasi di dunia. Selanjutnya pada bulan februari 2003, Perusahaan Pyra Labs diakusisi/diambil alih oleh Google inc, sejak saat itu blog dibuat dengan fitur-fitur yang yahud,pada tahun 2004 Blogger resmi sebagai wahana publikasi gratis oleh Mbah Google.

Pada tahun saat itu juga Mbah Google membeli Picasa,dan mengintegrasikannya dengan Blogger sehingga pengguna Picasa dapat mempublikasikan koleksi foto miliknya ke situs blognya.... Keren kan ?? Selanjutnya pada 9 Mei 2004, Blogger memperkenalkan beberapa perubahan besar pada sistem publikasi blognya, menambahkan fitur seperti template yang memenuhi standar web, halaman arsip individual untuk masing-masing posting dan komentar, serta fitur posting melalui email.

Daripada kelamaan nih tak kasih cara buat blog secara kilat :

1.Buka Browser kesukaan teman-teman lalu Buka Blogger.com > Ubah bahasa ke bahasa indonesia di kanan bawah halaman Blogger
2.Masukan E-mail dan Password >Klik masuk
3.Isi nama tampilan blog anda(Sesuai selera dan tujuan) > Lalu centang diaog saya menerima persyaratan dan layanan > Klik lanjutkan
4.Klik Blog Baru
5.Isi judul,alamat,dan template blog anda > lalu klik buat blog
6.Untuk memulai klik mulai mengeposkan
7.Ketikan judul entri dan isinya(Sesuai selera dan tujuan anda)
8.Jika sudah klik Publikasikan
9.Pada menu toolbar postingan blog terdapat berbagai fitur seperti Link untuk memasukan dan mengaitkan ke alamat web tertentu,fitur insert image untuk menambahkan gambar,dsb.
10.Jika anda ingin mengedit profil anda klik profil blogger yang ada di pojok kanan atas halaman
11.Jika anda ingin melihat hasil postingan anda tinggal klik lihat blog disebelah kiri atas sebelah icon blogger
12.Jreng-jreng... anda sudah mempunyai blog anda sendiri,,tinggal kasih undangan ke teman-teman anda lewat twitter,facebook,google+,dll.
13.Bila anda bosan dengan template yang disediakan oleh google maka anda bisa merubah template blog anda dengan template yang bervariasi,mau yang gratis,premium silahkan Googling seceptanya,namun konsekuensinya anda harus banyak"MENCOBA DAN SABAR"mengedit Javascript dari template yang anda pilih.

Selamat mencoba dan Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes